Minggu, 21 Juni 2015

Pesantren Ramadhan As- Salaam Fakfak


Pesantren Ramadhan adalah kegiatan tahunan yang diadakan yayasan as salaam fakfak setiap bulan ramadahan tiba. Salah satu kegiatan yang konsen terhadap pembinaan remaja dan pemuda Fakfak.  Antusias!. Saya melihat bahwa ada antusias dari hati peserta sendiri yang ingin belajar tidak ada paksaan. Jadi pada saat dibangunkan sholat malam mereka bangun dengan penuh kesadaran apalagi mereka sedih karena kegiatan hanya berlangsung  2 malam menginap, kata mereka koq, cepat sih kak…

Pesan dan kesan dari Gemala n the genk..
Kesan dan Pesan selama kami mengikuti Pesantren Ramadhan.
Kesan : Banyak yang terjadi selama kami di sini. Pertama kali memasuki pagar kami sedikit ragu karena kami tidak terlalu paham tentang pesantren. Tapi, kami bertekad bahwa, kami datang kesini, kami mengikuti pesantren ini untuk belajar.
Selama disini banyak pelajaran yang kami dapatkan baik itu dari materi yang disajikan maupun dari kebersamaan kita semua disini. ya……..walaupun kami mengantuk tapi itu tidak membuat kami menyerah untuk belajar. Kami belajar banyak hal mulai dari arti kebersamaan, belajar bagaimana indahnya berbagi, saling menghargai, mengasihi, menyayangi dan lain. Selama kami disini kami banyak bertemu orang – orang hebat, orang – orang yang memotivasi kami untuk menjalani hidup ini lebih baik lagi.
Pesan : Karena kita sebagai seorang remaja ang masih banyak main, jadi kami menyarankan kedepannya, mungkin di perbanyak games yang edukatif.

Semoga kita bertemu dengan ramadhan lagi dan kegiatan yang seru lagi. Amin

Gemala menyampaikan pesan dan kesannya.








Fakfak, 19-21 Juni 2015

Tidak ada komentar:

Posting Komentar