Penghujung malam dengan segala
pesonanya yang tenang adalah saat mengumpulkan semua harapan pada sang
pencipta. Mengikat harap dan percaya. Tanpa
percaya semua harapan mudah digadai. Tanpa percaya banyak ruang pilihan yang
memberi kesempatan.
Kepercayaan yang tentu saja tidak
dibangun dalam sehari karena memutuskan percaya pada satu pilihan adalah hasil dari pengharapan
yang panjang.
Mengapa seseorang begitu yakin dan percaya pada pilihannya? Karena memilih
adalah keputusan dan Percaya adalah cara menjaganya. Maka di punghujung malam semua harap diikat
dalam doa – doa.
Sesungguhnya Tuhanku, benar-benar Maha Mendengar (Memperkenankan) doa” (QS. Ibrahim: 39).
Tidak ada komentar:
Posting Komentar