Kamis, 31 Oktober 2013

HIMAHI 2013 Belajar jadi Pasukan Sparta di Lembah Dingin, Malino.



HIMAHI UNIFA dalam Masa Orientasi Mahasiswa Baru angkatan ke VI mengusung tema ‘’Create Character Building For Internasional Relations Student Fajar of University’’ di Lembah Biru, Malino Kabupaten Gowa. Kegiatan yang berlangsung tiga hari sejak hari Jumat sampai Minggu (25-27) dengan 40 peserta itu membawa semboyan Julius Caesar Vini, Vidi, Vici. (Kami Datang, kami Bertarung, Kami Menang).

Sesuai dengan temanya kegiatan ini tidak hanya menguji ketahanan mental dan fisik tapi juga pencarian bakat terlihat Mahasiswa Baru yang terbagi dalam beberapa club menampilkan kebolehannya sesuai minatnya yaitu mulai dari drama Cinderela oleh Eropa Club, Parade barongsai yang dilengkapi dengan tata cara Minum the Ala Cina, drama Samurai X dari Jepang, Dance Britney Spears dari America Club, sementara perwakilan Korea menampilkan Girl Band disertai Koreonya, suasana malam persembahan bertambah hangat dan meriah saat Inggris menampilkan Paduan Suara Heal The Word Michael Jacson.

Oleh Ketua Prodi Hubungan Internasional, Dede Rohman S.IP yang juga turut serta selama tiga Hari mendampingi peserta mengatakan bahwa 2013 adalah Sumber Daya HIMAHI, terlihat Mahasiswa Hubungan Internasional UNIFA bertambah setiap tahunnya. Kesan dan pesan dari Mahasiswa Baru sebagian besar bercita – cita menjadi Diplomat ini mengatakan mendapatkan hal baru yang belum pernah mereka rasakan saat panitia menanyakan kesan dan pesannya. Kegitan ditutup dengan pengukuhan pukul 04.00 WITA di Sungai lembah Biru yang dinginnya Menggigit.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar